Rochmat Andri Lesmana
Halo semuanya!
Saya awam dunia penerbangan. Walaupun umur sudah 24 dan fisik berkekurangan (tinggi 166cm dan mata silinder, hehe..), semoga ada jalannya untuk jadi penerbang pesawat komersial, amin...
Mau tanya ma senior dan captain-captain disini :
- Setelah mendapatkan CPL-IR, jenjang karir seorang pilot tu gmn? Apakah jadi pilot pesawat single engine dahulu sebelum terbang pakai pesawat Jet? (maklum investasi sekolah penerbang cukup mahal bagi saya-masyarakat Indonesia)
- Sekalian minta gambaran range penghasilan kasar jika tidak keberatan? (maaf kl menyinggung hal pribadi)
- Terakhir, buat yang udah lulus S1 (tua) kayak saya. Apakah hanya bisa ikut flying school swasta ato bisa ikut seleksi STPI Curug?
Thanks before. ilmuterbang.com really help me!
:)

Admin Ilmuterbangdotkom
Memulai karir tergantung kebutuhan pasar. Jika ada maskapai yang butuh penerbang jet dan anda lulus tes, maka karir anda akan dimulai sebagai Second Officer/Junior First Officer lalu menjadi First Officer, lalu Senior First Officer lalu Captain.
Jika lowongan yang ada adalah penerbang penyemprot perkebunan dan anda berminat, maka karir anda di mulai dengan single engine aircraft.
Jika tidak ada lowongan kerja seperti pada waktu krisis moneter maka anda akan menganggur bertahun-tahun.

Salary range, First Officer 7-20 juta, Captain 20-60 juta di Indonesia saat ini (admin: tahun 2009). Di luar negeri kalikan 2 atau 3.

Setahu kami STPI menerima umur maksimum 23 tahun, silahkan cek lagi jika ada penerimaan, siapa tahu berubah.

Silahkan kalau ada yang mau menambahkan...

Rochmat Andri Lesmana
Thanks for the fast response.
Dari berita yang saya baca, media massa menyebutkan bahwa kebutuhan pilot di Indonesia sedang tinggi hngga tahun 2014 (termasuk rencana jangka menengah Garuda) dan negara kita sedang kekurangan pilot. Nah, dari kacamata orang yg berkecimping di dunia penerbangan sebenarnya, berita itu benar ato cuma media massa yg nulis 'berita bagus'?

Baca disini http://www.avianation.com/aviation_jobs/jobDetail.cfm?jobID=8272699623 dan disini http://www.pilotcareercentre.com/PilotsLifeStory.aspx?id=141 Second Officer tu pilot pembantu/cadangan buat pesawat besar (747/A340) yak?

Kalo pesawat kecil (737/A320) bukannya cuma 2 orang yang nerbangin?
Mohon penjelasan lbh lanjut tentang job-desc Second Officer, First Officer dan Captain ini?

Ternyata jenjang karirnya pilot panjang juga yak, hehehe..
Musti sabar dengan seleksi ketatnya.

Admin Ilmuterbangdotkom
Benar negara kita kekurangan pilot. Juga di negara lain, akibat 9-11 pada tahun 2001, sehingga supply pilot berkurang. Jadi demandnya besar, tapi krisis SARS, Bird Flu, global economy crisis, semuanya membuat dunia penerbangan naik turun.

Jadi silahkan timbang-timbang resikonya karena investasinya cukup besar. High risk high return.

Semua pesawat modern hanya perlu 2 pilot, Captain dan First Officer. Sebutan Second Officer, First Officer, Senior first officer, hanya untuk status di perusahaan. Jadi job descriptionnya sama.

Rochmat Andri Lesmana
Apa karena 9/11 banyak pilot di US mengundurkan diri?
Tadi baca berita, seluruh karyawan British Airways demo berkaitan dengan PHK dan krisis global, ngeri juga yak.
Ternyata perkembangan dunia penerbangan gak bisa diprediksi.
High capital. High risk. High return.

Admin Ilmuterbangdotkom
Karena 9/11 banyak orang takut bepergian naik pesawat, termasuk animo menjadi pilot. Karena kurangnya pilot 8 tahun yll, mengakibatkan kurangnya pilot untuk posisi Kapten pada saat ini. Jadi supply kopilot cukup banyak, tapi yang kurang adalah supply pilot dengan pengalaman untuk di jadikan kapten.

Rochmat Andri Lesmana
Mau nanya lagi, mas..
Kegiatan profesi penerbang itu seperti apa seh?
Misalnya Untung seorang kopilot. Rumahnya di Jakarta dan ia bekerja di Burung Hantu Airlines yang kantor pusatnya berada di Jakarta.
Kebetulan Untung menerbangkan pesawat dengan rute Denpasar-Medan.
Misalnya ia terbang 5 kali seminggu.
Apakah Untung akan berada di Medan atau Denpasar selama ia bekerja?
Seberapa sering penerbang menerima pergantian rute dari perusahaannya?
Maaf nanya disini soalnya belum punya kenalan pilot dan denger kabar burung soal pilot yang mirip 'Bang Toyib' (jarang pulang)
Terimakasih sebelumnya.

Admin Ilmuterbangdotkom
Ada beberapa model:
CGK: Cengkareng MES: Medan DPS: Denpasar.
Model 1. Kantor pusat di Jakarta, Untung juga based di Jakarta. Dia mendapat jadwal misalnya sebulan sekali (ada yang 2 minggu sekali, ada yang seminggu sekali). Jadwal ini hanya contoh, bisa dengan kombinasi lain sesuai dengan rute perusahaan.
Contoh jadwalnya
Hari pertama dia terbang CGK-MES-CGK-MES-CGK, lalu pulang ke rumah.
Hari kedua dia terbang CGK-MES-CGK-DPS menginap di DPS
Hari ketiga DPS-MES-CGK lalu pulang.
Hari keempat, CGK-MES-DPS, menginap di DPS
Hari kelima: DPS-MES-DPS menginap di DPS
Hari keenam:DPS-CGK
Hari ketujuh LIBUR
dst..

Model 2. Commuting model
Kantor pusat di Jakarta, rute di Papua, Untung tinggal di Jakarta.
Satu bulan menginap di Papua menerbangkan semua rute di Papua, kemudian 2 minggu OFF pulang ke Jakarta (hanya contoh, bisa saja 2 bulan di Papua 1 bulan off atau kombinasi terserah perusahaan).

Model 3, Standby model
Biasanya rute charter dan VIP charter, terbang hanya menunggu panggilan dari customer.
Misalnya sebuah perusahaan menjadwalkan 3 minggu ON 1 minggu OFF, maka dalam waktu yang 3 minggu ON si Untung harus siap diterbangkan kemana saja, kapan saja dan terserah perusahaan lamanya tugas, tapi pasti dibatasi aturan keselamatan penerbangan.

Itu 3 contoh model penjadwalan dan ada ratusan model lainnya lagi. Tapi dari semua itu ada batasan misalnya maksimum 110 jam dalam waktu sebulan dll, berdasarkan peraturan keselamatan yang berlaku.

Tambahan, ada juga perusahaan yang tidak mempunyai jadwal menginap. Jadi sehabis terbang pasti pulang.

Rochmat Andri Lesmana
Terimakasih jawabannya..
Bener-bener nambah wawasan.
Jadi lebih tau tentang profesi seorang pilot.

Tambahan pertanyaan:
1. Apakah pilot (Captain dan FO) diizinkan untuk makan-minum, memakai laptop, mendengarkan musik player, mengobrol informal, dan sholat ketika pesawat sedang terbang dalam keadaan 'santai'?
2. Apakah pilot mengetahui nama-nama penumpang yg tertera di manifest? (jadi bisa foto-foto bareng selebriti misalnya, hehe..)
3. Bagaimana pengalaman pilot yang berpuasa ketika dalam penerbangan long-range? (bisa puasa lbh singkat atau puasa lbh panjang karena perbedaan waktu, bisa buka puasa di udara juga)
Unik sekali profesi ini...

Fadjar Nugroho
1. Semuanya bisa, kecuali mendengarkan musik, secara teknis bisa tapi tidak seharusnya mendengarkan musik waktu terbang karena harus dengar radio komunikasi.
2. Bisa baca manifes, tapi kan cape baca 300 nama. Kalau ada selebritis biasanya awak kabin yang "laporan"...
3. Bisa puasa, tapi kan musafir boleh tidak puasa. Kalau terbang domestik saya biasanya tetap puasa. Tapi kalau terbang long haul saya tidak puasa kecuali ke arah timur karena puasanya lebih pendek (curang ya...)..
Tapi saya jadi mengerti kenapa musafir boleh tidak puasa setelah jadi pilot. Ternyata Allah sudah merancang sebaik-baiknya aturanNya.

Arba Arba Arba
R.A. Lesmana : 2. Apakah pilot mengetahui nama-nama penumpang yg tertera di manifest?


yang cantik .. dicari tahu laaah, siapa tahu masih saudaraan !

Admin Ilmuterbangdotkom
kalo ternyata bukan, bisa jadi sodara angkat.... :)

Cahyu Anto Tri Ampodo
bisa saja semuanya hahahaha

Rizqon Nurtana
saya mau nanya....
misalnya saya bekerja di ABC airlines dan kantor pusatnya di Jakarta , sedangkan saya based di Kalimantan.
apakah saya harus pindah ke Jakarta juga ???

dan kira-kira apa saja materi yang di pelajari di sekolah penerbangan ???

Fadjar Nugroho
Yang saya tahu ini sebenarnya pertanyaan generik. Semua pekerjaan (dari semua perusahaan) akan menuntut anda bersedia ditempatkan dimana saja sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Biasanya pertanyaan ini ditanyakan pada waktu interview.

Rizqon Nurtana
terima kasih om

Fadjar Nugroho
materi di sekolah penerbang ada di ilmuterbang.com di bawah menu artikel penerbangan - teori penerbangan

Raymond Joshua Sinatrawan
mw ikutan nanya mas, kalo untuk garuda itu sistim kerjanya sendiri gmana, mas? seminggu terbang brp kai yah mas? kalo untuk penerbangan jakarta - singapore . itu rata" pilotnya menginap atau langsung balik mas? thx

Admin Ilmuterbangdotkom
Pertanyaan untuk Raymond: Kalau anda sudah jadi pilot, lalu tidak ada penerbangan ke Singapore di perusahaan yang menerima anda, anda akan pindah perusahaan?

Raymond Joshua Sinatrawan
tentu tidak. menjadi seorang pilot adalah cita2 saya sejak umur 4 tahun. mohon d bantu mas. thx

Admin Ilmuterbangdotkom
Itu jawaban dari pertanyaan Raymond, pekerjaan apapun bisa baik kalau bukan karena "sesuatu". Domisili bisa berubah, sistem kerja/jadwal bisa berubah (untuk pekerjaan apa saja), rute bisa berubah, semua bisa berubah tidak sesuai dengan keinginan dan mimpi kita. Saya senang terbang, tapi waktu ada di keadaan lelah, rasanya "nggak pengen terbang".

Kembali ke pertanyaan sistem kerja. Yang paling bagus dari penerbangan adalah jadwalnya diatur oleh hukum. Jadi sistem kerjanya terserah perusahaan ASALKAN patuh pada hukum tersebut. Misalnya di Indonesia dalam 7 hari harus ada 24 jam OFF dan maksimum kerja pilot adalah 30 jam dalam 7 hari tersebut.
Nah, untuk airline semua aturan ini ada di CASR part 121 kalau mau lihat2.


Raymond Joshua Sinatrawan
ok. thx. sama mw nanya lagi nih mas. kalo saya akan mengambil kuliah penerbangan di amerika ( mungkin di king school ) apakah ada jaminan saya dapat bekerja di sana mas? kalau boleh tau ada sekolah rekomendasi dari mas?

Admin Ilmuterbangdotkom
Kuliah atau flying school? Kalau kuliah dengan degree lamanya 3-4 tahun, sedangkan flying school 8-18 bulan. King School itu Flying School. Yang terkenal lainnya ada Flight Safety, ATP dll.
Di semua negara di dunia, syarat bekerja bukanlah license tapi ijin kerja. Untuk bekerja di USA perlu green card untuk imigran. Tapi untuk mengumpulkan jam bisa dilakukan dengan menjadi Flight Instructor dengan syarat dari awal punya visa student yang bukan H1 kalau gak salah F1 visa.
Setelah maksimum staynya terpenuhi maka harus pulang kembali ke negerinya masing-masing.